Randomness

Si Supir dan Si Kucing

Si Supir

Beberapa waktu yang lalu, gue pulang kantor sendirian naik mikrolet M38, lantaran si Mila dan Medi, temen pulang gue lagi pada entah kemana. Lembur kayaknya sih, gue lupa.

Jadi ceritanya gue ngeliat ada seekor kucing lagi enak-enaknya duduk-duduk selonjoran di tengah jalan. Lalu terdengar suara “DUK DUK DUK DUK”, lumayan kenceng. Ternyata itu si supir mikrolet yang sedang menepuk-nepuk lambung mobilnya kuat-kuat biar si kucing menepi dan nggak ketabrak kendaraan yang lalu lalang.

Si Kucing

Si kucing yang kaget langsung berlari ke pinggir jalan. Kalo gue jadi kucingnya pasti gue mikir “Ini apaan sih manusia, resek banget, kagak bisa liat gue seneng aja”. Tapi di balik “kejahatan” si supir kan sebenernya ada tujuan baik, yaitu menyelamatkan diri si kucing.

Pernah berpikir Tuhan melakukan hal yang sama ke kita? Persis apa yang dilakukan supir mikrolet ke kucing? Kelihatannya “tega”, tapi sebenarnya itu demi kebaikan kita sendiri ke depannya. Mungkin kita nggak mengerti maksud Tuhan saat ini, karena akal kita hanya sebatas “akal kucing”, tapi pastinya Tuhan lebih tahu apa yang terbaik buat kita. Jadi, senyumnya mana senyumnya? :)

2 thoughts on “Si Supir dan Si Kucing

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s